Home berita SMAN 1 Plus Matauli Buka PPDB Online, Berikut Tahapannya

SMAN 1 Plus Matauli Buka PPDB Online, Berikut Tahapannya

1,579
1
SHARE
SMAN 1 Plus Matauli Buka PPDB Online, Berikut Tahapannya

Keterangan Gambar : Flyer PPDB online SMA Negeri 1 Plus Matauli. Foto: Dokumentasi Matauli

Mataulinews.com, Sekolah Menengah Atas Negeri (SMA) 1 Plus Matauli Pandan, telah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2020/2021.

Kepala SMAN 1 Plus Matauli, Murdianto mengatakan, PPDB online itu dibuka sejak Senin (3/2/2020) hingga 7 Maret mendatang.

"Pendaftaran dapat dilakukan secara online di http://penerimaan.sman1-matauli.sch.id," kata Murdianto.

Dia menjelaskan, usai tahapan penerimaan, tahan selanjutnya yakni tes akademik berbasis komputer. Untuk kategori asal daerah Tapanuli Tengah, tes akademik akan berlangsung 11 Maret 2020.

"Untuk luar daerah Tapanuli Tengah, tes akademik akan dilakukan 12 dan 13 Maret dan pengumuman tes Akademik akan dilakukan pada tanggal 13 Maret malam," tuturnya.

Tahapan selanjutnya yakni Tes Bakat Skolastik (TBS) dan Samapta. Tes ini akan berlangsung 14 hingga 15 Maret 2020.

"Dan pengumuman kelulusan akhir akan dilakukan tanggal 24 Maret 2020," katanya.

Dia mengungkapkan, materi seleksi yang diberikan merupakan materi SMP atau MTs, sesuai SKL yang diperkaya.

"Tes dilakukan secara akuntabel dan transparan dengan pengawasan Disdik Sumut dan Yayasan Matauli," tegasnya.

Sementara itu dia menjelaskan materi pelajaran Akademik yang akan masuk dalam tes yang dilakukan. Yakni Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, IPA, IPS dan Matematika.

"Kami mengundang putra-putri terbaik Tapteng dan luar Tapteng untuk menjadi bagian dari Matauli," tutupnya.

Laporan: Damai